Cara Efektif Mengantisipasi Kebakaran Arus Pendek & LPG

mengantisipasi kebakaran

Banyak kejadian kebakaran akhir-akhir ini dan telah merenggut banyak korban, baik materiel maupun immateriil.

Kenapa kasus kebakaran tidak dapat terkendali, sampai kerugian tidak dapat dibendung lagi?

Dibutuhkan kesadaran masyarakat, atas perilaku masyarakat yang berdampak timbulnya kebakaran.

 

Cara Mengantisipasi Kebakaran

Menjelang musim kemarau, peningkatan kasus kebakaran biasanya terjadi.

Faktor penyebab kebakaran pada musim kemarau dapat diebabkan oleh terbakarnya rumput kering yang ada di sekitar kita, kecerobohan kita membuang puntung rokok, atau membakar sampah kemudian ditinggal begitu saja.

Bahkan akibat panas matahari yang terfokus pada satu titik hingga panasnya melampaui titik bakar dapat menjadi pemicu kebakaran.

Cara kita mengantisipasi kebakaran adalah dengan memotong rumput liar yang dapat dengan mudah mengering di musim kemarau.

 

Mengantisipasi Kebakaran Listrik (Elektrikal)

Penyebab kebakaran lainnya yang sering terjadi di pemukiman di musim kemarau yaitu kebakaran akibat listrik.

Kesadaran masyarakat yang masih kurang terhadap risiko kebakaran akibat listrik contohnya:

  • Kurangnya pemahaman kualitas material instalasi jaringan listrik yang baik
  • Kurangnya perhatian terhadap beban pada jaringan listrik yang tidak sebanding

Hal tersebut dapat berakibat peningkatan panas pada jaringan listrik. Panas yang semakin meningkat pada titik suhu tertentu merupakan pemicu terbakarnya pembungkus kabel instalasi listrik.

Untuk mengantisipasi kebakaran listrik seperti konsleting atau arus pendek, pilihlah material instalasi yang sesuai standar SNI (Standar Nasional Indonesia). Hindari beban berlebihan.

mengantisipasi kebakaran akibat arus pendek listrik

 

Mengantisipasi Kebakaran Gas LPG

Maraknya penggunaan kompor gas tidak diimbangi dengan pemahaman manajemen risiko yang memadai dapat berakibat fatal.

Kebijakan pemerintah menghentikan konsumsi minyak tanah dengan mengalihkan masyarakat menggunakan gas LPG mengakibatkan rasio kebakaran semakin meningkat.

Peningkatan kebakaran akibat kebocoran gas LPG karena kurang ketatnya manajemen pemerintah dalam proses distribusi tabung LPG. Kebocoran gas LPG seharusnya dapat ditekan jika pemerintah atau Pertamina selaku pihak yang bertanggung jawab dalam pendistribusian gas LPG membuat segel yang berkualitas sehingga tidak mudah dibajak.

Dengan kualitas segel yang tidak mungkin dengan mudah dibajak maka dapat menekan kasus transfer gas LPG dari tabung subsidi ke tabung non-subsidi.

Dengan mengedukasi masyarakat untuk tidak menerima atau menolak tabung LPG yang sudah rusak segelnya. Masyarakat diharapkan hanya menerima produk yang bersegel resmi, yang secara otomatis memiliki seal yang berkualitas standar Pertamina.

Indikasi kebocoran gas LPG akibat buruknya kualitas seal yang sudah di-repacking oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab dalam menjalankan bisnis.

 

Mengantisipasi Kebakaran Dapur

Salah satu faktor terjadinya kebakaran akibat gas LPG yaitu karena buruknya sistem sirkulasi udara pada ruang dapur karena ketidaktahuan dan ketidaksiapan masyarakat atas kebijakan penggantian bahan bakar minyak tanah ke gas LPG.

Saat kebijakan ini ditetapkan, masyarakat pada umumnya tidak memperhitungkan atau bahkan tidak memahami bagaimana membuat dapur yang ideal untuk penggunaan bahan bakar gas.

Dapur yang menggunakan bahan bakar gas idealnya memiliki sirkulasi udara yang baik. Hal ini untuk mengantisipasi jika terjadi kebocoran gas LPG.

Kebocoran gas LPG dapat mengakibatkan kebakaran.

Kebakaran area dapur sering terjadi saat kebocoran terjadi dan penghuni tidak menyadari bahwa gas LPG sudah memenuhi ruang dapur.

Saat penghuni menyalakan pemantik maka yang akan terjadi adalah “BOOM” dapur sudah penuh dengan api, hal ini sering disalahartikan dengan tabung melon mudah meledak.

Kejadian ini dapat diantisipasi kalau dalam membangun dapur kita beri ventilasi udara cukup sehingga jika tabung LPG mengalami kebocoran gas LPG dapat dengan leluasa keluar ruang dapur.

Untuk mengantisipasi segala jenis kebakaran, Anda dapat menyiapkan alat pemadam api yang dapat mengatasi api jika terjadi keadaan darurat. Pilihlah alat pemadam api yang cocok untuk mengantisipasi kebakaran di rumah maupun kantor Anda.

mengantisipasi kebakaran dengan alat pemadam api

Leave a Comment

0